Presiden Jokowi Hadiri Sidang Ke-8 Pertemuan Ketua Parlemen G20

Jakarta, Portal24.id – Presiden Joko Widodo Hadiri Sidang ke-8 Pertemuan Ketua Parlemen G20 atau The 8th G20 Parliamentary Speakers’ Summit (P20) diselenggarakan di Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Kamis 06 Oktober 2022.

Di hadapan anggota parlemen global yang tergabung dalam P20 itu, Presiden menyampaikan beratnya tantangan yang tengah dihadapi dunia, dari pandemi yang belum sepenuhnya berakhir, konflik geopolitik, hingga ancaman krisis energi, pangan, dan keuangan, ucap Presiden.

“Ada negara yang mampu bertahan, tapi banyak juga yang terancam menjadi negara gagal yang berdampak kepada jutaan warganya, serta memperlebar ketidakseimbangan ekonomi global”, kata Presiden.

Oleh karena itu, kerja sama antarnegara merupakan jalan efektif untuk mengatasi tantangan global tersebut.

Penyelenggaraan Summit P20 menambah optimisme baru bahwa kekuatan masing-masing negara bekerja bersama dan antarnegara saling belajar dan berkolaborasi. Tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *