Manado – Portal24.id – Nakes (tenaga Kesehatan) di Kabupaten Minahasa mendapat Vaksinasi Covid-19 tahap 2.
Penyuntikan vaksin jenis Sinovac yang dilakukan disejumlah faskes (fasilitas kesehatan) baik Puskesmas maupun rumah sakit di wilayah Kabupaten Minahasa, Senin (15/02/2021), dikawal oleh personel Polres Minahasa dan Polsek jajaran, serta TNI.
Faskes tersebut antara lain, Puskesmas Kakas Barat (12 nakes), Puskesmas Kakas (9 nakes), Puskesmas Kombi (7 nakes), Puskesmas Wolaang (22 nakes), Puskesmas Manembo (6 nakes), Puskesmas Walantakan (21 nakes), Puskesmas Tumaratas (16 nakes), Puskesmas Tonsea Lama (16 nakes), dan Puskesmas Seretan (5 nakes).
Kemudian di Rumah Sakit Budi Setia Langowan (30 nakes), dan Rumah Sakit Umum Daerah Noongan Langowan (37 nakes).
Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan, pengawalan ini untuk menjamin keamanan saat pelaksanaan vaksinasi.
“Rangkaian kegiatan vaksinasi berjalan dengan aman dan lancar,” ujarnya, Senin malam.
Diketahui, vaksinasi tahap 2 ini merupakan rangkaian lanjutan vaksinasi tahap 1 yang sudah dilaksanakan pada 29 Januari lalu. Vaksinasi akan dilanjutkan pada Selasa (16/02/2020) bagi para nakes yang tidak hadir.
Kombes Pol Jules Abraham Abast menambahkan, pengawalan serupa juga dilakukan oleh masing-masing Polresta dan Polres jajaran Polda Sulut.
“Pengawalan dan pengamanan dilakukan hingga pelaksanaan vaksinasi selesai. Masyarakat juga diajak untuk mendukung program vaksinasi nasional demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Vaksin aman dan halal,” jelasnya.
Penulis: Alfonda Suoth
Editor: Jufry Mantak