Perebutkan HBLF Cup, 16 Tim Mobile Legends Aduh Skill

PORTAL24.ID, MANADO – Dimulai kemarin, ratusan anak muda padati Atrium K Walk Grand Kawanua Manado.

Ratusan anak muda ini berkumpul untuk mengikuti ajang tournament mobile legends memperebutkan HBLF Cup.

Hari ini (21/10/2023), sebanyak 16 Tim kembali unjuk kebolehan dan ketangkasan untuk maju ke babak final.

Dikatakan Ketua Panitia Rivaldy Ombuh, di hari kedua ini masuk 8 besar. “Ada 16 Tim yang bertanding hari ini,” ucap Rivaldy.

Sedangkan hadiah yang disiapkan ungkap koordinator panitia Tournament Mobile Legends HBLF Cup, Chris Maramis berupa uang tunai, tropy dan medali.

“Total uang tunai Rp.10 juta. Juara 1uang tunai 3,5 juta ditambah tropy dan medali, juara 2 uang tunai Rp.2,5 juta, juara 3 Rp.1 juta dan juara 4 Rp.1 juta. Sedangkan juara 5 hingga 8 masing-masing mendapatkan uang tunai sebesar 250 ribu rupiah,” tandas Chris.

Diketahui, tournament ini disponsori tunggal Hillary Brigitta Lasut (HBL).

(Jef)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *