Kota Jayapura, Portal24.id – Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima Jendral TNI Agus Subianto, melaksanakan kunjungan kerja di Makodam XVII/Cenderawasih Kota Jayapura Papua.
Kegiatan diawali dengan menerima paparan Laporan Situasi oleh Pangdam XVII/Cenderawasih dan Kapolda Papua yang dilanjutkan dengan memberikan arahan sekaligus makan siang bersama dengan seluruh personel TNI-Polri wilayah tugas Papua.
Dalam kesempatan ini Kapolri mengatakan. “Saya merasakan kehangatan dan kekeluargaan TNI-Polri, kami juga berpesan agar soliditas dan sinergitas TNI-Polri wilayah Papua harus selalu dirawat bahkan semakin diperkuat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat guna mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah Papua yang aman, damai dan sejahtera”, ujar Kapolri.
Tinggalkan Balasan