PORTAL24.ID, SULUT – Dilantik langsung Ketua Umum Farkhan Evendi, Harley Mangindaan sebagai ketua, beserta seluruh Pengurus DPD dan DPC organisasi sayap Partai Demokrat Bintang Muda Indonesia (BMI) se Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (17/11/2023) di salah satu ruangan Hotel Arya Duta Manado.
Dalam sambutan Ketum Evendi menyampaikan, BMI Sulut agar menjadi garda terdepan untuk memberikan perubahan di wilayahnya.
“Semangat perubahan dan perbaikan adalah semangat yang dimiliki oleh mas AHY bintangnya Partai Demokrat. Untuk itu kita harus siap mempopulerkan mas AHY,” seru Evendi.
Diingatkan Evendi, BMI Sulut bisa menjadi wadah bagi anak-anak muda untuk menjadi politisi yang sehat, sesuai dengan tagline BMI yaitu Cerdas, Santun dan Peduli.
“Karena kita sedang menjalankan visi kenabian yaitu menghadirkan keadilan dan kesejahteraan bagi rakyat Indonesia,” sebutnya.
Harley Mangindaan sebagai Ketua BMI Sulut juga dalam sambutannya mengatakan dalam kurun waktu dua minggu berjalan ini dengan waktu yang cukup singkat, BMI Sulut mempunyai misi dan target menjadikan para bakal caleg menjadi caleg dan menjadi anggota dewan legislatif di Sulawesi Utara.
“Apa yang disampaikan tekad dan juga janji dari BMI yaitu bagaimana mensejahterakan masyarakat dimanapun kapanpun kita bisa mampu mensejahterahkan masyarakat. Tapi ketika kita melalui dunia politik powerfull kita yang benar-benar bisa mensejahterahkan masyarakat kita hari ini dan kedepannya,” ucap mantan Wakil Walikota Manado ini.
Adapun target kedua merebut kursi gubernur tahun 2024.
Sapaan akrab Ai ini juga dengan lantang mengatakan, BMI Sulut siap menangkan Capres-Cawapres Prabowo-Gibran di daerah Nyiur Melambai ini.
“Meminta kepada ketum untuk memberikan saran dan masukan kepada kami untuk melangkah lebih baik dan ada masukan supaya tepat sasaran ketika kami melangkah dalam waktu yang tidak lama lagi 14 Februari, 2024” ungkap bang Ai.
Sedangkan putri Bupati Kepulauan Talaud Elly Lasut yakni Hillary Brigitta Lasut mengapresiasi BMI di Sulawesi Utara.
“Karena BMI menjadi wadah untuk pemuda dalam meningkatkan kualitas keilmuan maupun menjadi agen perubahan di Sulawesi Utara,” ujar Ketua Dewan Pembina DPD BMI Sulut ini.
Hillary juga mendorong anak-anak muda untuk meningkatkan kualitas keilmuan melalui program pendidikan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada di Sulut.
“Jika pemuda-pemuda di Sulut memiliki kualitas yang bagus, maka Sulut akan maju, baik secara ekonomi maupun pembangunan daerah,” kata mantan Anggota DPR RI ini .
Hillary juga mengapresiasi terbentuknya kepengurusan BMI di setiap kabupaten/kota.
“Karena ini akan memberikan manfaat untuk pemuda di provinsi Sulawesi Utara,” pungkas Hillary. (Jef)
Tinggalkan Balasan