MAGELANG, Portal24.id – Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo Bersama Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, Panglima TNI Jendral Agus Subiyanto , Ketua Komisi I DPR RI dan Para Kepala Staf Angkatan menghadiri Peresmian Graha Utama Akmil oleh Presiden RI Joko Widodo di Kesatrian Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.
Gedung ini dibangun di tanah seluas 8.306 M² yang akan digunakan sebagai sarana dalam pengembangan ilmu dan teknologi militer sekaligus berfungsi dalam menggelar acara-acara resmi Kemiliteran.
TNI-Polri akan terus berkomitmen dan semakin solid dalam mengembangkan kemampuan, keahlian dan mentalitas guna mencetak prajurit-prajurit TNI maupun Bhayangkara Polri yang Unggul dan Profesional, sebagai pilar utama guna merawat kamtibmas yang kondusif serta menjaga kedaulatan NKRI yang merupakan modal utama untuk wujudkan cita-cita bersama menuju Indonesia Emas 2045.
Tinggalkan Balasan