KOTAMOBAGU, Portal24.id – Di akhir rangkaian Safari Ramadan 2025, Gubernur Sulut Yulius Selvanus Komaling (YSK) memberi hadiah berupa alokasi dana senilai Rp 35 Miliar untuk bangun kembali Stadion Gelora Ambang di Kotamobagu.
Saat meninjau stadion beserta sarana olahraga lain seperti kolam renang yang menjadi kebanggaan masyarakat Kotamobagu tersebut, Minggu (16/3/2025), gubernur menyatakan kesungguhannya dalam membantu pemerintah daerah.
“Saya lihat ini masih pola lama semua, ini kan sudah modern. Kolam renang ini mungkin tahun 80-an dibuat. Sekarang sudah ada water treatment sehingga air selalu bersih terus. Ini masih model lama, kita akan perbaiki. Kolam renang itu juga wisata, jangan lupa,” beber Gubernur Selvanus.
“Jadi kita harus selalu padukan olahraga dengan pariwisata. Kompleks yang kita akan bangun di Bolaang Mongondow Raya, terkhusus Kotamobagu, kalau di awal-awal kita kasih sebelas miliar. Tahun ini mudah-mudahan saya kasih 35 miliar. Yang penting jangan dikorupsi,” ujarnya dengan nada setengah bercanda dan langsung disambut riuh rombongan.
Gubernur yang didampingi Walikota Kotamobagu dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Sulut, menegaskan komitmennya terhadap sektor olahraga dan pariwisata termasuk pembangunan Stadion Gelora Ambang.
Menurutnya, stadion dengan semua fasilitas olahraga di kompleks ini harus ditata kembali menjadi lebih modern. Hal ini perlu dilakukan agar layak digunakan dalam setiap penyelenggaraan event baik di tingkat daerah maupun nasional.
Kompleks Stadion Gelora Ambang Kotamobagu sendiri berdiri diatas lahan seluas 14 hektar dan menjadi aset terbesar di Kotamobagu. (Tom)
Tinggalkan Balasan